greeting message

Assalamu'alaikum. Selamat sore!


Sore yang cukup indah untuk mengawali sebuah tulisan. Langit di kota ini sungguh cerah tak berawan, cukup panas juga rasanya jika terpapar sinarnya langsung.. Pertama, kenalkan saya Nabila, seorang pekerja yang sebenarnya nggak hobi-hobi amat menulis, tapi nekat membuat (lagi) blog.

Ah, begitu lama saya tidak menulis sesuatu. Entah kenapa belakangan tidak ada motivasi untuk membaca dan menulis, hahaha. Alhamdulillah, sekarang sedikit ada kemauan dalam diri untuk menulis. Tetapi, tetap untuk membaca rasanya masih berat, padahal saya dulu gemar sekali membaca buku novel. Sekarang posisinya sudah tergantikan oleh hadirnya film-film di layar kaca, ataupun drama-drama korea yang sayang sekali kalau dilewatkan, hihihi. Ya, semoga kegemaran saya yang dulu cepat kembali lagi, kadang-kadang pusing juga kalau nggak suka membaca, bawaannya selalu pingin dimanjakan informasi lewat jarkom via messenger atau timeline, nggak berusaha membuka wawasan dan crosscheck informasi.

Tulisan ini saya buat di kantor saya sekarang magang di Semarang. Wah, nggak kerasa juga udah lama banget, dulu kenal blogging sekitar SMP, baru mau diniatin nulis lagi setelah masuk kerja di umur yang nyaris menginjak 22 tahun ini.

Sepertinya, blog ini akan berisi tentang curhatan-curhatan saya yang nggak tersampaikan, ataupun review-review mengenai sesuatu (mungkin yang paling sering bakalan kosmetik atau skincare hahaha dasar wanita), resep masakan saya juga akan share disini. Pokoknya, apasaja yang sedang ingin saya tuangkan ke dalam tulisan untuk... untuk apa ya? Hahaha yang pasti untuk melatih kemampuan diri sendiri menulis dulu, dan tempat bercerita selain di instastory (ketauan suka nyampah di instastory hahaha).

Well cukup dulu greeting messagenya, semoga hari kalian menyenangkan!


Comments